Meskipun kamera fotografi yang ada saat ini sudah semakin canggih dan modern, nyatanya masih banyak yang menggemari kamera film jadul. Penggemarnya tidam surut lho. Dengan jepretan khas vintage sedikit fade, foto jadul mampu menarik banyak peminat fotografi. Meskipun cukup sulit mendapatkan kamera film jadul, Anda tetap bisa menikmati fotografi jadul melalui aplikasi kamera smartphone. Apa sajakah itu? Berikut ini ada 5 aplikasi kamera smartphone yang bisa menghasilkan potret foto jadul bergaya vintage.
1. Huji Cam
Aplikasi pertama yang bisa Anda pilih adalah Huji Cam. Aplikasi kamera smartphone ini adalah salah satu aplikasi kamera yang paling populer. Hanya dengan sekali jepret saja, Anda sudah bisa menghasilkan foto yang tampak seperti tangkapan kamera film 90-an.
2. Fimo
FIMO adalah aplikasi kamera yang didesain persis kamera film jadul. FIMO memiliki filter mulai dari hitam-putih, vibrant, negatif hingga light leaks. Tentunya dari setiap filter terdapat sentuhan vintage untuk memberikan kesan lawas pada foto.
3. Calla
CALLA akan sangat cocok jika Anda menyukai foto yang terlihat clean, warm dan soft. Meskipun aplikasi praktis, pengguna tetap harus mempelajari aplikasi ini karena pengoperasiannya yang cukup sulit. Meski begitu, hasilnya memuaskan.
4. 1998 Cam
Aplikasi 1998 Cam memiliki banyak fitur yang bisa membuat tampilan foto jadul penuh kesan. Pengguna bisa menemukan fitur berupa filter, grain, dusty effect dan stempel tanggal.
5. KD Pro
Aplikasi kelima yang tidak kalah dengan aplikasi kamera sebelumnya adalah KD Pro. Aplikasi kamera smartphone ini foto jepretan ponsel seperti hasil tangkapan kamera digital profesional. Ada tambahan light leaks dan stempel waktu pula lho. Anda bisa melakukan setting edit foto sesuai keinginan dengan kesan jadul yang menarik dan unik.
Nah, itulah beberapa aplikasi kamera smartphone yang bisa membuat foto hasil jepretan memiliki kesan vintage dan fade khas dari foto jadul. Cobalah segera, dan share hasilnya di akun media sosial milik Anda. Barangkali ada yang terpikat, Anda bisa lakukan bisnis jasa edit atau desain foto lawas.